Komposisi Kimia Daging Ayam Broiler yang diberi Tepung Ikan Rucah Berprobiotik

Authors

  • Febri Aryadi Universitas Jambi Indonesia
  • Rasmi Murni Fakultas Peternakan, Universitas Jambi
  • Fahmida Manin Fakultas Peternakan, Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.22437/jiiip.v25i2.19011

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis tepung ikan rucah berprobiotik (TIR-BK dan TIR-BIS) yang lebih baik untuk meningkatkan kandungan protein dan menurunkan kandungan lemak daging ayam serta taraf optimal penggunaan masing-masing tepung ikan rucah berprobiotik (TIR-BK dan TIR-BIS) dalam ransum untuk meningkatkan kandungan protein dan menurunkan kandungan lemak pada daging  ayam. Bahan yang digunakan pada penelitian ini yaitu DOC strain MB-202 P, tepung ikan rucah berprobiotik dengan sumber prebiotik bungkil kelapa (TIR-BK) dan tepung ikan rucah berprobiotik dengan sumber prebiotik bungkil inti sawit (TIR-BIS). Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap Pola Factorial 2 x 4 dengan 4 ulangan. Faktor pertama adalah penggunaan dua jenis TIRB (TIRB-BK  dan TIRB- BIS),  sedangkan faktor kedua adalah 4 taraf penggunaan TIRB dalam ransum ( 0%, 5%, &,5%, 10%). Perlakuan yang digunakan  yaitu: P1: 0% TIRB-BK + 10% TIK;  P2: 5% TIRB-BK + 5% TIK;  P3: 7.5% TIRB-BK + 2.5% TIK; P4: 10% TIRB-BK + 0% TIK; P5: 0% TIRB-BIS + 10% TIK; P6:  5% TIRB-BIS + 5% TIK; P7: 7.5% TIRB-BIS + 2.5% TIK; dan P8: 10% TIRB-BIS + 0% TIK. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis tepung ikan (TIRB-BK dan TIRB-BIS) tidak berpengaruh nyata (P>0.05) terhadap konsumsi ransum, konsumsi protein dan konsumsi lemak, sedangkan taraf penggunaannya secara nyata berpengaruh (p<0,05) terhadap peningkatan konsumsi ransum, konsumsi protein dan konsumsi lemak. Jenis TIRB, taraf penggunaan TIRB dan interaksinya tidak berpengaruh nyata (p>0.05) terhadap kadar air daging, kadar protein kasar daging dan kadar lemak daging. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa penggunaan tepung ikan rucah berprobiotik (TIR-BK dan TIR-BIS) dalam ransum dapat meningkatkan kandungan protein serta menurunkan kadar air daging dan lemak daging ayam. Namun pada TIRB-BIS taraf 10% merupakan taraf terbaik dalam penggunaan TIRB dalam ransum ayam broiler.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-02-17

How to Cite

Aryadi, F., Murni, R. ., & Manin, F. (2023). Komposisi Kimia Daging Ayam Broiler yang diberi Tepung Ikan Rucah Berprobiotik. Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Peternakan, 25(2), 134-147. https://doi.org/10.22437/jiiip.v25i2.19011

Issue

Section

Research Report

Most read articles by the same author(s)