STUDI PERBANDINGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THE LEARNING CELLL DAN TIPE ARTIKULASI DI KELAS VII SMPN 7 MA. JAMBI

Authors

  • Evia Anjarwati
  • Wardi Syafmen
  • Yelli Ramalisa

DOI:

https://doi.org/10.22437/edumatica.v1i02.180

Abstract

Abstrak

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar dan kurangnya aktivitas siswa di dalam pembelajaran matematika di kelas VII SMP N 7 Ma. Jambi. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara dengan guru ini dikarenakan kurangnya partisipasi aktif siswa dalam pembelajaran. Dalam aktivitas belajar, siswa masih menjadi pihak yang pasif yang hanya menerima informasi dari guru tanpa punya inisiatif untuk menambah wawasan materi pada sumber belajar lain, mengungkapkan pendapat dan mengajukan pertanyaan kepada guru tentang hal yang belum dipahami, sehingga siswa mengalami kesulitan dalam memahami materi yang diajarkan. Untuk mengatasi permasalahan tersebut dilakukan upaya dengan menerapkan model cooperative learning tipe the learning cell dan tipe artikulasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan hasil belajar matematika siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe the learning cell dengan  yang menggunakan model pembelajaran tipe artikulasi. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang dilakukan terhadap tiga kelas sampel yang diberikan perlakuan berbeda. Data penelitian diperoleh dengan memberikan post-test kepada ketiga kelas sampel. Setelah hasil post-test diperoleh, data dianalisis untuk menguji hipotesis dengan menggunakan uji-t satu arah. Adapun rata-rata dan simpangan baku yang diperoleh kelas yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe the learning cell (eksperimen I) adalah 71,97 dan 9,86. Dan rata-rata dan simpangan baku yang diperoleh kelas yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe artikulasi (eksperimen II) adalah 67,66 dan 11,90. Sedangkan  rata-rata dan simpangan baku yang diperoleh kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional adalah 63,42 dan 8,86. Dari analisis yang telah dilakukan terhadap data post-test dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe the learning cell lebih baik dari pada hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe artikulasi.

Kata Kunci: Hasil Belajar, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe The

Learning Cell, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe

Artikulasi.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2011-10-15 — Updated on 2011-10-15

Versions

How to Cite

Anjarwati, E., Syafmen, W., & Ramalisa, Y. (2011). STUDI PERBANDINGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THE LEARNING CELLL DAN TIPE ARTIKULASI DI KELAS VII SMPN 7 MA. JAMBI. Edumatica : Jurnal Pendidikan Matematika, 1(02). https://doi.org/10.22437/edumatica.v1i02.180

Most read articles by the same author(s)