PPM Budidaya Lebah Madu Pada Wilayah KPHP Unit XIII Kabupaten Muaro Jambi

Authors

  • Rike Puspitasari Tamin Fakultas Kehutanan, Universitas Jambi, Indonesia
  • Fazriyas Fazriyas Fakultas Kehutanan, Universitas Jambi, Indonesia
  • Hamzah Hamzah Fakultas Kehutanan, Universitas Jambi, Indonesia
  • Albayudi Albayudi Fakultas Kehutanan, Universitas Jambi, Indonesia
  • Riana Anggraini Fakultas Kehutanan, Universitas Jambi, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.22437/jkam.v4i1.9834

Abstract

Hasil hutan bukan kayu (HHBK) adalah sumberdaya hutan yang memiliki keunggulan komparatif dan paling bersinggungan langsung dengan masyarakat sekitar hutan. Beberapa jenis HHBK mempunyai nilai ekonomi yang tinggi, antara lain: rotan, madu, kemiri, gaharu, sutera alam, gondorukem, buah-buahan tropis dan lain-lain.  Potensi HHBK yang ada dalam suatu kawasan hutan merupakan peluang usaha bagi masyarakat dalam pengelolaan hutannya, selain pemanfaatan kayu. Kawasan KPHP Unit XIII Muara Jambi memiliki potensi yang cukup besar untuk mengembangkan hasil hutan bukan kayu salah satunya madu. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh Fakultas Kehutanan melibatkan mitra yaitu KPHP Unit XIII Kabupaten  Muara Jambi, dimana lokasi kegiatan di Desa Danau Lamo Kecamatan Muara Sebo Kabupaten Muara Jambi. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan mitra dalam teknik budidaya lebah madu sehingga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat di sekitara kawasan hutan KPHP Unit XIII Muara Jambi. Tahapan kegiatan ini meliputi : pengurusan izin ke pihak KPHP Unit XIII Muara Jambi, Kepala Desa Dusun Lamo Kecamatan Muara Sebo Kabupaten Muara Jambi dan Kelompok Tani Madu Sejahtera; kegiatan penyuluhan dengan materi berjudul “Pelatihan Peningkatan Kemampuan Masyarakat Dalam Budidaya Lebah Maduâ€; pembuatan demplot budidaya lebah madu; dan evaluasi diakhir kegiatan. Hasil dari kegiatan ini yaitu mitra telah memiliki peningkatan ketrampilan dalam budidaya lebah madu.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-06-30

How to Cite

Tamin, R. P. ., Fazriyas, F., Hamzah, H., Albayudi, A., & Anggraini, R. (2020). PPM Budidaya Lebah Madu Pada Wilayah KPHP Unit XIII Kabupaten Muaro Jambi. Jurnal Karya Abdi Masyarakat, 4(1), 152-161. https://doi.org/10.22437/jkam.v4i1.9834

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>