Diseminasi Aneka Kerajinan Batik Bagi Meningkatkan Produktivitas Daya Saing Produk Berbasis E-Commerce Pada Umkm Batik Di Kecamatan Pelayangan Kota Jambi

Authors

  • Dedy Setiawan Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Jambi, Indonesia
  • Lucky Enggrani Fitri Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Jambi, Indonesia
  • Rico Wijaya Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Jambi, Indonesia
  • Dios Nugraha Putra Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Jambi, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.22437/jkam.v4i1.9814

Abstract

Keberadaan Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) memegang peranan penting dalam perekonomian, baik dalam menyerap tenaga kerja, menyumbang devisa maupun kontribusinya dalam menyumbang pendapatan daerah dalam bentuk pajak. Menurut Darwanto (2013) mengungkapkan bahwa UMKM di Indonesia memiliki beberapa masalah yang antara lain : (a) kurangnya permodalan, (b) kesulitan dalam pemasaran, (c) struktur organisasi sederhana dengan pembagian kerja yang tidak baku, (d) kualitas manajemen rendah, (e) SDM terbatas dan kualitasnya rendah, (f) mayoritas tidak memiliki laporan keuangan, (g) aspek legalitas lemah, dan (h) rendahnya kualitas teknologi. Daerah Kecamatan Pelayangan Seberang Kota Jambi memiliki kurang lebih 80 UMKM yang bergerak di bidang pengrajin batik Jambi yang juga sering di sebut Rumah Batik Jambi. Diantara Rumah Batik Jambi yang ada di kecamatan Pelayangan yaitu Rumah batik Rifandi dan Rumah batik Siti Hajir. Rumah batik Rifandi dan Rumah batik Siti Hajir pada saat masih berkendala dalam hal pemasaran, kemasan produk dan permodalan dalam usahanya. Untuk masalah pemasaran pihak kedua mitra masih mengunakan cara-cara tradisional/Offline sehingga jangkauan pemasaran produknya masih sebatas ruang lingkup Provinsi jambi dan sekitarnya. Untuk masalah permodalan, pihak kedua mitra sulit sekali untuk mendapatkan, sehingga untuk dapat mengembangkan usaha yang lebih besar lagi masih mengalami masalah. Untuk itu pihak mitra berharap dengan kegiatan pengabdian dapat memberikan model teknologi yang dapat dimanfaati untuk mengatasi permasalahan tersebut.Target dari pengabdian IPTEK ini adalah bagaimana cara mendapatkan modal usaha dan meningkatkan mutu Produktivitas dari produk-produk dari masing-masing Mitra sehingga pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan kedua Mitra dan masyarakat sekitarnya sesuai dengan apa yang telah dianalisis dan diskusikan dengan pihak mitra secara sederhana. Adapun luaran dari kegiatan pengabdian masayarakat ini adalah Metode bagaimana dalam mendapatkan modal usaha dan  Pembuatan teknologi tepat guna berupa Sistem E-Commerce Berbasis web. Innovasi IPTEK dalam program Pengabdian IPTEK ini berupa bentuk (E-Commerce ) berbasis WEB untuk kedua mitra yang berbentuk Mobile mudah dan dapat diakses dari mana-mana saja; Unik dari bentuk tampilan webnya dan Menarik sehingga dapat meningkatkan daya tarik konsumen untuk melihat-lihat produknya kedua mitra.   

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-06-30

How to Cite

Setiawan, D., Fitri, L. E. ., Wijaya, R., & Putra, D. N. (2020). Diseminasi Aneka Kerajinan Batik Bagi Meningkatkan Produktivitas Daya Saing Produk Berbasis E-Commerce Pada Umkm Batik Di Kecamatan Pelayangan Kota Jambi. Jurnal Karya Abdi Masyarakat, 4(1), 35-43. https://doi.org/10.22437/jkam.v4i1.9814

Most read articles by the same author(s)