Efektifitas Senam Hamil Dengan Paparan Sinar Ultraviolet Selama 15 Menit Terhadap Vitamin D 25-OH Ibu Hamil

Authors

  • Sri Mulyani Prodi Keperawatan, Universitas Jambi, Indonesia
  • Indah Mawarti Prodi Keperawatan, Universitas Jambi, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.22437/jiituj.v4i1.9784

Abstract

Latar belakang : Kehamilan terjadi perubahan tubuh yang cepat seperti pada proporsi fisik, fisiologi, dan tanggungjawab. Paparan sinar UV berperan pada metabolisme vitamin D dan kalsium, sehingga mampu meningkatkan absorpsi kalsium dan fosfor. Hal tersebut berperan dalam perkembangan skeletal, fungsi imunitas, dan pembentukan sel darah. Radiasi sinar UV berperan dalam terapi riketsia, psoriasis, eczema, dan jaundice. Hal tersebut dibuktikan bahwa paparan UV selama 5-15 menit pada wajah, tangan, dan telapak tangan 2-3 kali dalam seminggu selama musim panas mampu menjaga level vitamin D dalam batas normal.

Metode : Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pretest and posttest desain dimana kedua kelompok sampel penelirian diberikan perlakuan dan peneliti mengukur vitamin D 25-OH sebelum (pretest) dan setelah (posttest) diberikan perlakuan

Hasil :. Dari hasil uji statistik di atas terlihat bahwa nilai Asymp. Sig sebesar 0.327 > 0.05 ( 5%) sehingga terima Ho. Dengan kata lain dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara kadar vitamin D sebelum dan sesudah perlakuan.

Simpulan : Senam hamil dibawah paparan matahari sangat perlu bagi ibu hamil. Cuav=ca kota Jambi yang sedang bencana kabut asap mempengaruhi pancaran matahari pagi ada saat penelitian.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-06-30

How to Cite

Mulyani, S. ., & Mawarti, I. (2020). Efektifitas Senam Hamil Dengan Paparan Sinar Ultraviolet Selama 15 Menit Terhadap Vitamin D 25-OH Ibu Hamil. Jurnal Ilmiah Ilmu Terapan Universitas Jambi, 4(1), 16-23. https://doi.org/10.22437/jiituj.v4i1.9784

Most read articles by the same author(s)