Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Menggunakan Pendekatan Inkuiri Di Sekolah Dasar

Authors

  • Ahmad Hariandi Universitas Jambi
  • Ayu Cahyani Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.22437/gentala.v3i2.6751

Abstract

Penelitian ini bertujuan meningkatkan keaktifan belajar dengan menggunakan pendekatan inkuiri pada mata pelajaran IPS. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas, menggunakan teknik pengumpulan data observasi. Subjek penelitian adalah siswa kelas VD SDN 13/I Muara Bulian. Peningkatan itu keaktifan terjadi  setelah dilakukan tindakan yang dilakukan pada siklus I pada pertemuan I terdapat 5 orang dan pada pertemuan II terdapat 9 orang. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pada siklus I ini terdapat 62%. Kemudian, pada siklus II meningkat pada pertemuan I terdapat 15 siswa dan pada pertemuan II terdapat 21 siswa yang memiliki keaktifan belajar yang baik. Sehingga dapat disimpulkan siklus II ini terdapat 81% siswa yang memiliki keaktifan belajar. Pengukuran pada keaktifan belajar siswa juga bisa dilkukan dengan menggunakan beberapa indikator keaktifan belajar berupa melaksanakan diskusi sesuai kelompok, serius mengerjakan tugas yang diberikan guru, bertanya kepada guru tentang materi yang dipelajari, mengeluarkan pendapat, dan memperhatikan terhadap penjelasan guru. Indikator tersebut dapat digunakan untuk mengetahui seberapa tinggi keaktifan belajar yang dimiliki siswa. Dari hasil penelitian tersebut, maka terbukti dengan menerapkan pendekatan inkuiri dapat meningkatkan keaktifan belajar di kelas V D SDN 13/I Muara Bulian

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2018-12-26 — Updated on 2018-12-26

Versions

How to Cite

Hariandi, A., & Cahyani, A. (2018). Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Menggunakan Pendekatan Inkuiri Di Sekolah Dasar. Jurnal Gentala Pendidikan Dasar, 3(2), 353-371. https://doi.org/10.22437/gentala.v3i2.6751