Peran Literasi Digital dalam Model Pembelajaran Blended Learning pada Siswa Sekolah Dasar
DOI:
https://doi.org/10.22437/jtpd.v1i2.22832Keywords:
Literasi Digital, blended learningAbstract
Sejak tahun 2019, masyarakat Indonesia dikejutkan dengan wabah Covid-19 yang bermula di Wuhan, China. Pandemi Covid-19 terus melanda masyarakat hingga saat ini. Banyak bidang kehidupan yang mengalami perubahan akibat pandemi yang terus mencemaskan masyarakat dalam kesehariannya. Hal ini juga menyebabkan perubahan dalam sistem pendidikan. Kekhawatiran akan wabah Covid-19 yang belum juga hilang, memaksa sekolah dasar untuk mengembangkan praktik baru yang disesuaikan dengan kondisi saat ini, khususnya dengan mengadopsi model blended learning. Model pembelajaran ini sangat efektif dan fungsional dan menunjukkan bahwa di era digital saat ini, sekolah dasar pun harus mengikuti perkembangan zaman. Model blended learning dirancang dengan menggabungkan metode pengajaran tatap muka dengan metode pengajaran yang didukung IT menjadi model pembelajaran terpadu. Tujuan lainnya adalah agar siswa mempunyai kemampuan literasi digital yang memadai. Artikel ini bertujuan mengkaji bagaimana kemampuan literasi digital bisa mempengaruhi model blended learning siswa sekolah dasar. Selain itu, dikaji pula manfaat teknologi digital dalam pelaksanaan pembelajaran di sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif kepustakaan. Artikel ini menyimpulkan bahwa literasi digital berperan penting bagi siswa karena memotivasi dan menginspirasi mereka untuk berpartisipasi dalam pembelajaran offline dan online, potensi dan pengetahuan mereka tentang kemampuan mereka dalam menghadapi bahan cetak dan tulisan dikembangkan, mendukung dalam menguraikan informasi elektronik, gambar, teks dan suara, serta berperan dalam pengembangan kompetensi digital. Selain itu, teknologi digital memudahkan siswa untuk belajar secara daring, mengakses informasi dan wawasan dengan cepat berkat koneksi internet tanpa batas.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Jurnal Tonggak Pendidikan Dasar

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.