Pewarisan dalam Hukum Adat Melayu Jambi : Pewaris dan Ahli Waris

Authors

  • Firya Oktaviarni Fakultas Hukum Universitas Jambi
  • Dwi Suryahartati Fakultas Hukum Universitas Jambi
  • Diana Amir Fakultas Hukum Universitas Jambi
  • Windarto Fakultas Hukum, Universitas Jambi, Indonesia

Keywords:

Pewarisan;, Hukum Adat;, Melayu Jambi.

Abstract

Kematian seseorang memberikan akibat hukum kepada diri, keluarga, masyarakat, dan lingkungan sekitarnya. Kematian menimbulkan kewajiban orang lain bagi dirinya (si mayit) yang berkaitan dalam hal mengurus jenazahnya (fardhu kifayah). Akibat lain adalah hubungan hukum yang menyangkut hak para keluarganya (ahli waris) terhadap harta peninggalannya. Tujuan penelitian adalah untuk memperoleh pemahaman yang utuh dan mendalam mengenai Pelaksanaan pembagian waris menurut Hukum Waris Adat Melayu Jambi. Penelitian ini menggunakan tipe penelitian yuridis empiris, untuk melihat kenyataan dan fakta sosial sebagai budaya hidup Hasil Penelitian menunjukan pembagian waris belum bisa dilakukan pada saat pewaris meninggal, ttapi menunggu waktu yang tepat. Pelaksanaan pembagian waris menurut
Hukum Waris Adat Melayu Jambi dilakukan dengan tiga cara, cara rukun dan damai, dibagi oleh
penguasa adat dan melalui peradilan adat dalam dusun.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-10-27