Analisis Pendapatan Usahatani Melon Agrowisata Sungai Buluh Kecamatan Muara Bulian Kabupaten Batanghari
DOI:
https://doi.org/10.22437/jiituj.v5i2.15952Abstract
Analisis Pendapatan Usahatani Melon Agrowisata Sungai Buluh Kecamatan Muara Bulian Kabupaten Batanghari. Dosen Pembimbing : Awaludin S, SP, M.Si dan Ir. Asaibani, ME. Tujuan penelitian ini adalah : (1) Untuk mengetahui besarnya biaya dalam usahatani melon.(2). Untuk mengetahui besarnya pendapatan petani dalam usahatani buah melon Agrowisata Sungai Buluh Kecamatan Muara Bulian Kabupaten Batang Hari. Penelitian dilaksanakan di Desa Sungai Buluh, penelitian dilaksanakan pada tanggal 1 s.d 20 September 2019. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriftif kuantitatif. Rata-rata biaya mengusahakan usahatani melon sebesar Rp. 7.718.848, penerimaan yang diterima oleh petani melon yaitu Rp 62.500.000. Rata-rata pendapatan usahatani melon (Rp. 54.781.152) Efisiensi usahatani Melon sebesar 8,09 berarti usahatani melon efisien.Rata-rata kontribusi pendapatan usahatani melon terhadap pendapatan total sebesar 80,09 persen, maka usahatani melon dapat meningkatkan pendapatan petani.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Epit Erwandri, Uliya, Sri Harimurti dan Rusnani
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.