FORMULASI DAN UJI SIFAT FISIK MASKER GEL PEEL OFF DARI MINYAK SAWIT MURNI DENGAN BASIS CARBOMER 940
Keywords:
Minyak sawit, Carbomer 940, sifat fisikAbstract
Minyak sawit murni mengandung beberapa komponen yang baik untuk kulit wajah seperti tokoferol dan tokotrienol yang bersifat sebagai antioksidan, minyak sawit murni juga bersifat mudah diabsorbsi oleh kulit. Pemanfaatan komponen dari minyak sawit murni yang ditujukan untuk wajah tersebut lebih baik diformulasikan dalam bentuk sediaan kosmetik topikal dibandingkan dalam bentuk oral. Salah satu bentuk sediaan kosmetik topikal adalah masker gel peel off. Masker gel peel off mudah digunakan dan dapat membentuk membran elastik setelah masker mengering. Basis yang digunakan dalam pembuatan masker gel peel off adalah carbomer 940. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat formula yang memiliki sifat fisik paling baik dari sediaan masker gel peel off minyak sawit murni. Pada penelitian ini dibuat sediaan masker gel peel off dengan 4 formula. Masing-masing formula mengandung gelling agent dengan konsentrasi berbeda yang berkisar antara 0,5-2%. Setelah itu dilakukan evaluasi sifat fisik dari sediaan masker gel peel off. Hasil pembuatan sediaan masker gel peel off diperoleh formula terbaik pada formula 2 yang mengandung carbomer 940 dengan konsentrasi 1%.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2021 Nur Rahmi Syam, Uce Lestari, Muhaimin Muhaimin
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.