Relasi Leksikal pada Wacana Berita Pandemi Covid-19 dalam Media Massa Online Tirto.id: Analisis Semantik

Main Article Content

Alda Marsya Ayudia

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi, menganalisis, mengklasifikasikan, dan mendeskripsikan jenis-jenis relasi leksikal yang ada dalam wacana berita rubrik nasional khusus berita seputar Pandemi Covid-19 di media masaa online Tirto.id. Penilitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan kualitatif dan metode deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini ialah teks berita dalam rubrik nasional khususnya pada berita seputar Pandemi Covid-19 di media massa online Tirto.id edisi Maret 2021. Langkah-langkah yang dilakukan ialah: (1) membaca teks atau wacana berita sebaanyak 8 wacana yang diambil menjadi sampel secara keseluruhan dan berulang, (2) menandai dan mengidentifikasi jenis penanda relasi leksikal yang disesuaikan berdasarkan teori, (3) menganalisis serta mendeskripsikan penggunaan relasi leksikal pada wacana berita seputar Pandemi Covid-19 dalam media massa online Tirto.id edisi Maret 2021, (4) menghitung frekuensi pemakain penanda relasi leksikal dalam satu teks berita lalu diklasifkasikan berdasarkan jenis relasi leksikal, (5) setelah semua teks berita di analsis dan dihitung pemakiananya, kemudian disusun secara teratur berdasarkan jenis relasi leksikal untuk di deskripsikan dalam hasil penelitian. Hasil penelitian menujukkan bahwa terdapat jenis-jenis relasi leksikal sebanyak 36 data yang ditemukan dalam objek penelitian. Adapun jenis-jenisnya meliputi relasi repitisi sebanyak 20 kutipan, sinonim sebanyak 10 kutipan, antonim sebanyak 1 kutipan, hiponim dan hipernim sebanyak 3 kutipan, dan homonim sebanyak 2 kutipan data. Penting melakukan suatu analisis relasi leksikal terhadap suatu wacana yang dapat melihat kesinambungan dan kepaduan suatu wacana yang dibangun.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Alda Marsya Ayudia. (2022). Relasi Leksikal pada Wacana Berita Pandemi Covid-19 dalam Media Massa Online Tirto.id: Analisis Semantik. Pena : Jurnal Pendidikan Bahasa Dan Sastra, 11(1). Retrieved from https://online-journal.unja.ac.id/pena/article/view/12753
Section
Artikel