ANALISIS KOMPARASI NILAI TAMBAH PRODUK OLAHAN NENAS PADA AGROINDUSTRI DI KABUPATEN MUARO JAMBI

Authors

  • anita Hanum jambi university
  • Yusma Damayanti
  • Elwamendri Elwamendri

DOI:

https://doi.org/10.22437/jiseb.v21i1.5083

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran agroindustri berbahan baku nenas di Kabupaten Muaro Jambi, untuk mengetahui besarnya nilai tambah yang diperoleh dari usaha pengolahan nenas menjadi dodol nenas, nenas goreng dan selai nenas di Kabupaten Muaro Jambi, untuk membandingkan nilai tambah yang diperoleh dari usaha pengolahan nenas menjadi dodol nenas, nenas goreng dan selai nenas di Kabupaten Muaro Jambi, dan untuk membandingkan nilai tambah yang diperoleh dari usaha pengolahan nenas pada setiap agroindustri yang terdapat di Kabupaten Muaro Jambi. Metode deskriptif digunakan untuk mengetahui gambaran umum agroindustri berbahan baku nenas, untuk menghitung nilai tambah digunakan metode Hayami dan untuk membandingkan nilai tambah digunakan uji statistik Analisis Varians Satu Arah (one way ANOVA). Hasil penelitian diperoleh besarannya nilai tambah yang diperoleh dari usaha pengolahan nenas menjadi selai nenas ialah sebesar Rp. 4.587,12, pengolahan nenas menjadi dodol nenas ialah sebesar Rp. 13.717,77 dan pengolahan nenas menjadi nenas goreng ialah sebesar Rp. 17.937,10. Persentase perbedaan nilai tambah yang dihasilkan dari pengolahan produk selai nenas dan dodol nenas adalah 65%, perbedaan nilai tambah yang dihasilkan dari pengolahan produk dodol nenas dan nenas goreng adalah 27% sedangkan perbedaan nilai tambah yang dihasilkan dari pengolahan produk selai nenas dan nenas goreng adaalah 74%. Persentase perbedaan nilai tambah yang dihasilkan dari pengolahan produk nenas goreng pada agroindustri “A†sebesar 14%, “B†sebesar 14%, “C†sebesar 16%, “D†sebesar 15%, “E†sebesar 19% dan “F†sebesar 23%. Namun setelah dilakukan uji statistik analisis varians satu arah (one way ANOVA) perbedaan nilai tambah tidak nyata (signifakan).

Kata Kunci : Selai Nenas, Dodol Nenas, Nenas Goreng

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2018-05-22 — Updated on 2018-05-22

Versions

How to Cite

Hanum, anita, Damayanti, Y., & Elwamendri, E. (2018). ANALISIS KOMPARASI NILAI TAMBAH PRODUK OLAHAN NENAS PADA AGROINDUSTRI DI KABUPATEN MUARO JAMBI. Jurnal Ilmiah Sosio-Ekonomika Bisnis, 21(1), 3. https://doi.org/10.22437/jiseb.v21i1.5083