ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI UBI JALAR (IPOMOEA BATATAS L.) DI KECAMATAN KAYU ARO KABUPATEN KERINCI

Authors

  • Meily Andriani
  • Emy Kernalis
  • Yusma Damayanti

DOI:

https://doi.org/10.22437/jiseb.v18i2.2832

Abstract

Ubi  Jalar adalah salah satu alternatif dari sekian tanaman pangan untuk mendampingi  beras menuju ketahanan pangan nasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui signifikansi pengaruh faktor produksi lahan, tenaga kerja, bibit dan herbisida terhadap produksi, serta untuk mengetahui besarnya pengaruh faktor-faktor tersebut terhadap produksi ubi jalar di Kecamatan Kayu Aro Kabupaten Kerinci. Penelitian ini dilakukan di  tiga Desa yang ada di Kecamatan Kayu Aro dengan menggunakan 95 petani sampel, yang terdiri dari 52 petani di Desa Lindung Jaya, 28 petani di Desa Giri Mulyo dan 15 petani di Desa Sungai Sampun. Data dianalisis secara kuantitatif dan dilanjut dengan menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian disimpulkan bahwa secara bersama-sama faktor-faktor tersebut mempengaruhi produksi ubi jalar, dan faktor-faktor tersebut mampu menjelaskan produksi ubi jalar sebesar 71,5 persen, secara parsial faktor produksi yang berpengaruh secara nyata adalah luas lahan sebesar 4,262 persen, jumlah herbisida sebesar 0,852 persen, tenaga kerja sebesar 0,399 persen dan jumlah bibit sebesar 0,147 persen.

Kata Kunci : Produksi, Faktor Produksi, ubi jalar

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2015-11-25 — Updated on 2015-11-25

Versions

How to Cite

Andriani, M., Kernalis, E., & Damayanti, Y. (2015). ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI UBI JALAR (IPOMOEA BATATAS L.) DI KECAMATAN KAYU ARO KABUPATEN KERINCI. Jurnal Ilmiah Sosio-Ekonomika Bisnis, 18(2). https://doi.org/10.22437/jiseb.v18i2.2832

Issue

Section

Articles