FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMANFAATAN LAHAN LEBAK PADA USAHATANI PADI DI KECAMATAN MARO SEBO KABUPATEN MUARO JAMBI

Authors

  • Frank Setia Hambari
  • armen Mara
  • . Elwamendri

DOI:

https://doi.org/10.22437/jiseb.v16i2.2777

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi pemanfaatan lahan lebak di Kecamatan Maro sebo Kabupaten Muaro jambi. Penelitian ini dilaksanakan dari tanggal 4 Juli 2013 sampai dengan 4 Agustus 2013  di Kecamatan Maro Sebo Kabupaten Muaro Jambi. Data yang diperoleh dalam penelitian ini akan dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif kemudian diolah menggunakan alat analisis regresi linear berganda, untuk mengetahui pengaruh faktor pemanfaatan lahan lebak dengan melihat koefisien regresi, nilai F hitung dan t hitung serta nilai koefisien determinasi. Dari hasil analisis penelitian menunjukan secara bersama-sama, semua variable bebas berpengaruh secara nyata terhadap pemanfaatan luas lahan lebak, hal ini dapat dilihat dari hasil perhitungan diperoleh F hitung 71,711. Dengan tingkat keyakinan 95% diperoleh F tabel 2,86 maka dengan demikian nilai F hitung > F tabel. Dari hasil regresi didapat nilai koefisien determinasi sebesar 0,888 yang artinya sebesar 88,8% variable dependent dipengaruhi variable independent, sedangkan sisanya 12,2% dipengaruhi variable lain yang tidak dimasukan dalam penelitian. Secara parsial, tenaga kerja, modal berpengaruh terhadap pemanfaatan luas lahan lebak pada tingkat kepercayaan 95 persen dan pada variabel penggunaan bibit unggul berbeda nyata terhadap luas lahan lebak yang dimanfaatkan. Sedangkan pada variabel Dummy (gotong royong) tidak berbeda nyata terhadap pemanfaatan luas lahan lebak pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Kata Kunci : lahan lebak, tenaga kerja, modal, usahatani, padi

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2013-08-09 — Updated on 2013-08-09

Versions

How to Cite

Hambari, F. S., Mara, armen, & Elwamendri, . (2013). FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMANFAATAN LAHAN LEBAK PADA USAHATANI PADI DI KECAMATAN MARO SEBO KABUPATEN MUARO JAMBI. Jurnal Ilmiah Sosio-Ekonomika Bisnis, 16(2). https://doi.org/10.22437/jiseb.v16i2.2777

Issue

Section

Articles