PERAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DESA (PADes) DI KECAMATAN TEBING TINGGI KABUPATEN TANJUNG JABUNG BARAT

PERAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DESA (PADes) DI KECAMATAN TEBING TINGGI KABUPATEN TANJUNG JABUNG BARAT

Authors

  • Rahmi Rahmi Universitas Jambi
  • Ernawati Hamid Universitas Jambi
  • Mirawati Yanita Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.22437/jiseb.v25i02.19324

Abstract

Badan Usaha Milik Desa merupakan salah satu lembaga yang berada di desa yang memberikan dampak positif bagi peningkatan dan pengembangan masyarakat desa setempat Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan BUMDes (Maju Jaya, Gerbang Nusantara, Karya Bersama) di Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Tanjung Jabung Barat, (2) Mengkaji pendapatan BUMDes (Maju Jaya, Gerbang Nusantara, Karya Bersama) di Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Tanjung Jabung Barat, (3) Menganalisis peran BUMDes dalam meningkatan Pendapatan Asli Desa (PADes) di Kecamatan Tebing Tinggi. Metode penentuan daerah penelitian ditentukan secara purposive. Penelitian dilakukan pada Bulan November 2021 sampai dengan bulan Januari 2022. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Deskriptif kualitatif, yang digunakan untuk menjawab tujuan pertama yakni, untuk mendeskripsikan BUMDes (Maju Jaya, Gerbang Nusantara, BUMDes Karya Bersama) Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Analisis Deskriptif kuantittatif, yang digunakan untuk menjawab tujuan kedua yakni, mengkaji pendapatan BUMDes pada masing-masing desa penelitian dan tujuan kedua menganalisis peran BUMDes di daerah penelitian dalam meningkatkan Pendapatan Asli Desa. Berdasarkan hasil penelitian BUMDes di Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Tanjung Jabung Barat BUMDes di Kecamatan Tebing tinggi yang berperan aktif terhadap pendapatan asli desa (PADes) adalah BUMDes Maju Jaya, BUMDes Gerbang Nusantara dan BUMDes Karya Bersama. Pendapatan BUMDes yang paling berpengaruh besar terhadap peningkatan PADes salah satunya dihasilkan oleh unit usaha yang bergerak di bidang pertanian yaitu pupuk kompos. Berdasarkan kontribusi pendapatan BUMDes terhadap PADes dari ketiga BUMDes yang berkontribusi dapat disimpulkan bahwa BUMDes Karya Bersama di Desa Delima memiliki kontribusi yang paling besar terhadap PADes di Kecamatan Tebing Tinggi dibandingkan BUMDes dari dua desa lainnya. Artinya BUMDes Karya Bersama memiliki peranan penting terhadap perekonomian desa di Kecamatan Tebing Tinggi. Berdasarkan nilai rata-rata kontribusi pendapatan BUMDes terhadap PADes sebesar 59,74%, sedangkan nilai rata-rata kontribusi pendapatan BUMDes terhadap PADes dari BUMDes Maju Jaya dan BUMDes Gerbang Nusantara masing-masing hanya sebesar 20,59 % dan 10,72 %.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anggraeni, Maria Rosa Ratna. 2016. “Peranan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Pada Kesejahteraan Masyarakat Pedesaan Studi Pada Bumdes Di Gunung Kidul, Yogyakartaâ€, MODUS Vol.28 (2): 155-167, 2016.

Bahareh Ansari dan Mirdamadi. 2013. Sustainable Entrepreneurship in Rural Areas’ Research Journal of Environmental and Earth Sciences. 5(1), pp. 26–31. doi: 10.19026/rjees.5.5635.

Chikamawati, Zulifah. 2015. Peran BUMDes Dalam Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi Pedesaan Melalui Penguatan Sumber Daya Manusia. Skripsi. Universitas Soedirman. Jawa Tengah. Dipublikasikan. http://jp.feb.unsoed.ac.id/index.php/sca-1/article/view/603.

Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. 2021. Laporan Rincian Keuangan BUMDes Maju Jaya. Jambi.

Hernanto F. 1991. Ilmu Usahatani. Penebar Swadaya. Jakarta.

Infobumdes. 2021. 5 Sektor Prioritas BUMDes. Diakses di https://infobumdes.id/5-sektor-prioritas-bumdes/. Pada tanggal 12 Januari 2022

Maryunani. 2008. Pembangunan Bumdes dan Pemerdayaan Pemerintah Desa. Pustaka Setia. Bandung.

Modal BUMDes. 2021. Diakses di : https://infobumdes.id/modal-bumdes/. Pada Tanggal 12 Januari 2022.

Permendes PDTT. 2020. Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, Dan Transmigrasi Republik Indonesia No. 13 Tahun 2020. PDTT, Pemendes, (16), pp. 1689–1699.

Putra, A. R. 2010. Analisis Kelayakan Usaha Pupuk Organik Darul Fallah (Studi Kasus: Unit Pupuk Organik Pondok Pesantren Darul Fallah, Kabupaten Bogor, Jawa Barat). Agribisnis IPB. Diakses di https://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/60399. Pada tanggal 12 Januari 2022

Romadhon. 2020. Analisis Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Desa Teluk Pandan Rambahan Kabupaten Tebo. UIN Sultan Thaha Saipuddin Jambi.

Soekartawi. 1995. Analisis Usaha Tani. UI-Press. Jakarta.

Wiryanta, Bernadinua T. Wahyu. Bertanam Cabai Pada Musim Hujan. Cetakan Pertama.

Yunus. 2011. Kontribusi Usaha Budidaya Rumput Laut Terhadap Pendapatan Keluarga. Jurnal Penelitian Universitas Hasanudin.

Published

2023-11-29

How to Cite

Rahmi, R., Hamid, E. ., & Yanita, M. (2023). PERAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DESA (PADes) DI KECAMATAN TEBING TINGGI KABUPATEN TANJUNG JABUNG BARAT: PERAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DESA (PADes) DI KECAMATAN TEBING TINGGI KABUPATEN TANJUNG JABUNG BARAT. Jurnal Ilmiah Sosio-Ekonomika Bisnis, 25(02), 38-45. https://doi.org/10.22437/jiseb.v25i02.19324