PENCIPTAAN KARYA TARI BESUNAT BERDASARKAN REINTERPRETASI ATAS FENOMENA SUNATAN TRADISIONAL DI KABUPATEN MUARA TEBO

Authors

  • Rahman Syafriyadi ISI Padangpanjang

Keywords:

Besunat, Sunat Tradisional, Zapin Jambi

Abstract

Karya tari yang berjudul besunat, merupakan sebuah karya yang bersumber dari fenomena sosial sunatan tradisional di Muara Tebo. Keberadaan sunatan tradisional yang jarang dilakukan lagi menjadi ketertarikan bagi pengkarya agar masyarakat dapat mengetahui bahwa dalam tradisi sunatan tersebut mengandung nilai moral dan hal yang menjadi pelajaran bagi kita. Sunatan yang ditakuti oleh anak-anak karena berasa sakit mengalihkan masyarakat untuk melakukan sunatan secara modern yang lebih efisien dan rasa sakit yang minim. Karya ini bertujuan untuk menafsirkan bentuk pembelajaran dari proses pendewasaan dalam masa penyembuhan sunat kedalam bentuk sebuah karya tari. Konsep gerak menggunakan eksplorasi dari laku, perilaku, dan tingkah laku anak yang disunat dan ekplorasi dari gerak dasar zapin di Jambi. Metode yang digunakan dalam penggarapan adalah eksplorasi, improvisasi, pembentukan, dan evaluasi.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-06-20