This is an outdated version published on 2020-03-27. Read the most recent version.

Studi Evaluatif Implementasi Perilaku Sehat Pada Suku Anak Dalam Desa Sialang Kecamatan Pamenang Kabupaten Merangin Jambi

DOI:

https://doi.org/10.22437/jkmj.v4i1.8987

Abstract

Perilaku Hidup Bersih dan Sehat tatanan rumah tangga merupakan upaya pemberdayaan anggota rumah tangga baik di perkotaan, pedesaan maupun pada komunitas adat terpencil di Provinsi Jambi yang dikenal dengan Suku Anak Dalam untuk dapat berperilaku sehat. Jenis penelitian yang digunakan yaitu quasy experiment dengan one group pretest and posttest time series design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kepala keluarga Suku Anak Dalam Rombongan Ganta di Desa Sialang Kecamatan Pamenang Kabupaten Merangin Jambi sebanyak 14 KK dengan sampel total populasi. Analisis menggunakan metode N-Gain score dan paired sample t test. Hasil menunjukkan bahwa Modul PHBS dikategorikan efektif terhadap perubahan perilaku sehat dengan nilai N-Gain score sebesar 0,532, dan berdasarkan analisis paired sample t test diketahui bahwa ada perbedaan rata-rata skor peningkatan perilaku sehat sebesar 2,64 (pretest=2,59, posttest=5,23), dan berpengaruh secara signifikan (p=0,000, t=15,43). Dengan demikian intervensi modul PHBS dengan cara aplikatif memberikan dampak perubahan perilaku sehat individu dan komunitas Suku Anak Dalam. PHBS sangat efektif untuk perubahan perilaku sehat dengan cara aplikatif dan pendampingan. Untuk adopsi perilaku sehat, PHBS perlu dilakukan secara konsisten, pemantauan berkala dan dukungan pelayanan kesehatan untuk komunitas Suku Anak Dalam.
Kata Kunci: PHBS, Perilaku, SAD

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-03-27

Versions