Kecendrungan Pemotongan Sapi Dan Kerbau Betina Produktif Di Provinsi Jambi

Authors

  • Meilina Waty Aritonang BTPHP Propinsi Jambi

DOI:

https://doi.org/10.22437/jiiip.v20i1.4063

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui trend pemotongan sapi dan kerbau betina produktif di rumah potong hewan (RPH) dan tempat pemotongan hewan (TPH) pada Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi. Penelitian ini menggunakan data yang diperoleh dari ISIKHNAS center Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian Pertanian Republik Indonesia.  Data yang diambil berupa jumlah pemotongan ternak sapi dan kerbau betina produktif perbulan yang dipotong di RPH dan TPH. Metode analisa mengggunakan Uji OLS untuk melihat trend pemotongan. Hasil penelitian menunjukan trend pemotongan sapi betina produktif yang dipotong di RPH dan TPH meningkat dengan rata-rata 9% perbulan dan persentase pemotongan meningkat dengan rata-rata 20,91% perbulan.  Sedangkan trend pemotongan kerbau betina produktif di RPH dan TPH meningkat dengan rata-rata 3,37% perbulan dan persentase pemotongan meningkat dengan rata-rata 17,53% perbulan.  Trend pemotongan sapi betina produktif meningkat tertinggi terjadi di Kabupaten Tanjung Jabung Barat dan Kabupaten Batanghari. Sedangkan trend pemotongan kerbau betina produktif meningkat tertinggi terjadi di Kabupaten Batanghari.

 

Kata kunci: Kecendrungan, Pemotongan , Sapi, Kerbau, Betina, Produktif

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2017-11-25 — Updated on 2017-11-25

Versions

How to Cite

Aritonang, M. W. (2017). Kecendrungan Pemotongan Sapi Dan Kerbau Betina Produktif Di Provinsi Jambi. Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Peternakan, 20(1), 17-24. https://doi.org/10.22437/jiiip.v20i1.4063

Issue

Section

Research Report