Penyerahan Naskah

Perlu Login atau Daftar untuk menyerahkan naskah.

Daftar Tilik Penyerahan Naskah

Penulis yang ingin memasukkan naskah harus memperhatikan poin-poin di bawah ini. Jika naskah tidak sesuai dengan persyaratan yang telah dicantumkan, ada kemungkinan naskah tersebut akan dikembalikan.
  • The submission has not been previously published, nor is it before another journal for consideration (or an explanation has been provided in Comments to the Editor).
  • The submission file is in OpenOffice, Microsoft Word, RTF, or WordPerfect document file format.
  • Where available, URLs for the references have been provided.
  • The text is single-spaced; uses a 10-point font; employs italics, rather than underlining (except with URL addresses); and all illustrations, figures, and tables are placed within the text at the appropriate points, rather than at the end.
  • The text adheres to the stylistic and bibliographic requirements outlined in the Author Guidelines, which is found in About the Journal.
  • If submitting to a peer-reviewed section of the journal, the instructions in Ensuring a Blind Review have been followed.

Panduan Penulis

Panduan Umum

Artikel yang dikirimkan ke JAKU (Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja) (E-Journal) merupakan karya asli penulis dan bebas dari unsur plagiarisme;

Artikel yang dikirim adalah artikel yang belum pernah diterima dan/atau dipresentasikan dalam seminar dan belum pernah dipublikasikan di jurnal;

Artikel yang dikirim adalah tentang hasil penelitian, ulasan hasil penelitian, metodologi atau pendekatan baru dalam akuntansi;

Artikel yang dikirimkan harus mengikuti pedoman umum, pedoman struktur artikel dan pedoman format penulisan. Ketidakpatuhan dalam mengikuti pedoman ini dapat mengakibatkan artikel Anda tidak diterima untuk diproses lebih lanjut – proses peninjauan artikel – (dianggap belum pernah mengirimkan artikel ke JAKU);

Setiap artikel yang dikirimkan (upload) harus berisi file "artikel lengkap (manuskrip)" yang dibuat dalam format MS Word.

Semua naskah harus diserahkan kepada editor JAKU melalui penyerahan online di alamat: https://online-journal.unja.ac.id/jaku/. Artikel tidak dikirim melalui alamat email.

Panduan Struktur Artikel

Artikel yang di Submit ke JAKU harus memenuhi struktur penulisan sebagai berikut: a) judul dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia; b) nama-nama penulis; c) institusi penulis; d) email; e) abstrak dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia; f) pendahuluan; g)  tinjauan pustaka dan perumusan hipotesis; h) metodologi penelitian; i) hasil dan pembahasan; j) simpulan dan saran; k) daftar referensi (teori/kepustakaan/hasil penelitian sebelumnya yang dikutip tidak menjadi bagian terpisah, tetapi dimasukkan dalam bagian pendahuluan maupun hasil dan pembahasan.

Judul, harus ringkas tetapi informatif, menarik dan menggambarkan isi artikel, disarankan tidak melebihi 12 kata. Judul di buat dalam bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Judul juga berisi nama penulis (ditulis secara lengkap disertai dengan institusi penulis dan alamat email).

Abstrak, harus ringkas tetapi informatif. Ditulis dalam satu paragraf dengan jumlah kata maksimal 200 kata. Abstrak mengandung tujuan, hipotesis, metodologi penelitian, hasil penelitian. Tidak mengandung rujukan pustaka, rujukan pada tabel ataupun grafik. Abstrak disertai 3 hingga 5 kata kunci untuk keperluan pengindeksan. Abstrak dalam Bahasa Indonesia harus disertai abstrak dalam Bahasa Inggris.

Pendahuluan, mengandung latar belakang, urgensi penelitian dan analisis kesenjangan dengan penelitian yang ada untuk menunjukkan kebaharuan yang diberikan,  tujuan penelitian, kontribusi (manfaat penelitian dari teori dan praktis), hasil penelitian dan implikasi (saran praktis berdasarkan hasil penelitian) hanya bersifat saran (tidak wajib) dan pertanyaan penelitian.

Tinjauan Pustaka dan Perumusan Hipotesis, berisi literatur rujukan dan terkait dengan penelitian dan pengembangan hipotesis. Bagian ini memuat teori dan literatur yang dirujuk dan dikaitkan dengan tulisan. Sangat dianjurkan literatur yang dirujuk diterbitkan tidak lebih dari 10 tahun sebelumnya dengan urutan sebagai berikut: jurnal internasional bereputasi, jurnal nasional terakreditasi, jurnal nasional, simposium internasional, simposium nasional, buku ajar, dan bereputasi harian.

Penelitian dengan pengujian hipotesis, pengembangan hipotesis dibangun dengan mendukung teori, penelitian sebelumnya, dan argumentasi logis. Setelah penjelasan dirumuskan, maka tulislah hipotesis Anda dengan format sebagai berikut:H1: tuliskan hipotesis yang dirumuskan.Penelitian kualitatif (tanpa pengujian hipotesis), maka pada bagian ini disajikan kajian pustaka (teori dan penelitian terdahulu serta argumentasi yang difokuskan pada tinjauan penelitian) dan fokus penelitian yang ditulis dalam bentuk pertanyaan dengan mengikuti (namun tidak wajib):RM: sebutkan masalah yang menjadi fokus penelitian.

Metodologi Penelitian, adalah ringkasan mengenai materi  dalam penelitian, meliputi subyek penelitian, alat yang digunakan, desain yang digunakan, teknik meliputi  teknik pengumpulan data, sumber data, cara analisis data, uji korelasi dan sebagainya.

Hasil dan Pembahasan: a) Tidak dipisahkan mengingat terbatasnya jumlah halaman yang tersedia bagi penulis; b) Hasil penelitian dapat disajikan dengan dukungan tabel, grafik atau gambar sesuai kebutuhan untuk memperjelas penyajian hasil secara verbal; c) Judul tabel dan grafik atau keterangan gambar disusun dalam bentuk frase (bukan kalimat) secara ringkas; d) Keterangan gambar/grafik diletakkan di bawah gambar/grafik tersebut, sedangkan judul tabel diletakkan di atasnya. Judul diawali dengan huruf kapital; e) Materi pembahasan terutama mengupas apakah hasil yang didapat sesuai dengan hipotesis atau tidak, dan kemukakan argumentasinya; f) Pengutipan rujukan dalam pembahasan jangan terlalu panjang (bila perlu dihindari); g) Menggunakan rujukan yang up to date yaitu buku-buku 10 tahun terakhir dan jurnal 5 tahun terakhir.

Simpulan dan Saran. Simpulan hendaknya merupakan jawab atas pertanyaan penelitian, sementara keterbatasan dan saran penelitian untuk penelitian selanjutnya.

Penulisan Referensi. Penulisan daftar referensi dan sitasi  menggunakan  APA style. Untuk lebih memahami penggunaan APA style silakan mengacu ke http://www.bibme.org/apa. Penulisan referensi terdiri dari ketentuan umum penulisan referensi dan ketentuan penulisan rujukan berdasarkan jenis rujukan.

Ketentuan umum penulisan referensi:

  • Daftar referensi artikel hasil penelitian dirujuk dari 10 sampai dengan 15 artikel jurnal ilmiah.
  • Kemutakhiran jurnal ilmiah sebagai referensi sekurang-kurangnya merupakan hasil publikasi yang relevan dalam 5 tahun terakhir. Sedangkan buku-buku yang relevan sebagai rujukan adalah 10 tahun terakhir.
  • Daftar referensi disusun secara alfabetis berdasarkan urutan abjad nama penulis.
  • Nama penulis yang ditampilkan adalah nama akhir penulis dan diikuti dengan singkatan nama awal dan nama tengah jika ada. Jika penulisnya lebih dari satu orang, maka cara penulisannya sama.
  • Penulisan judul rujukan di awali dengan huruf kapital (hanya pada awal kalimat).
  • Setiap penulisan nama, tahun, judul artikel dan seterusnya diakhiri dengan titik (.) sebelum dilanjutkan kata berikutnya. Khusus penulisan volume (nomor) jurnal diberi tanda titik dua (:) tanpa jarak spasi. Contoh-contoh penulisan dapat dilihat pada penjelasan setiap jenis pustaka yang layak dirujuk.

Ketentuan penulisan rujukan berdasarkan jenis rujukan:

  • Apabila sumber pustaka berupa artikel dalam jurnal ilmiah, ditulis mengikuti urutan: nama penulis. tahun. judul artikel. nama jurnal. volume (nomor): halaman (nama jurnal diketik miring). Contoh Dengan DOI: Chowdhury, A., Mollah, S., & al Farooque, O. (2018). Insider-trading, discretionary accruals and information asymmetry. British Accounting Review, 50(4), 341–363. https://doi.org/10.1016/j.bar.2017.08.005. Tanpa DOI: Tseng, Y.C., Kuo, S.P., Lee, H.W., & Huang, C.F. (2004). Pelacakan lokasi di jaringan sensor nirkabel oleh agen seluler dan strategi fusi datanya. Jurnal Komputer, 47(4), 448–460. Diambil dari https://ieeexplore.ieee.org/abstract/document/8129953/
  • Apabila sumber pustaka berupa buku teks, ditulis mengikuti urutan: nama penulis. tahun, judul buku. volume (jika ada). edisi (jika ada). kota penerbit: nama penerbit (judul buku dicetak miring). Contoh: H, Muhammad. S.K. 2012. Teori, Konsep dan Aplikasi Akuntansi Sektor Publik. Jakarta: Salemba Empat.
  • Apabila sumber pustaka berupa buku terjemahanditulis mengikuti urutan: nama penulis asli. tahun buku terjemahan. judul buku terjemahan. volume (jika ada). edisi (jika ada). terjemahan. kota penerbit: nama penerbit (judul buku dicetak miring). Contoh: Steel, R.G.D & Torrie, J.H. 1991. Prinsip dan prosedur statistika. Suatu pendekatan biometrik. Terjemahan B. Sumantri. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama
  • Apabila sumber pustaka berupa artikel dalam buku kumpulan artikel ditulis mengikuti urutan: nama penulis artikel. judul artikel. dalam: nama editor jika ada diikuiti Ed (jika tunggal) atau Eds (jika lebih dari satu) dalam tanda kurung. tahun. judul buku. volume (jika ada). edisi (jika ada). kota penerbit: nama penerbit (judul buku dicetak miring). Contoh: Ancok, D. Validitas dan reliabilitas instrument penelitian. dalam: Singarimbun M dan Efendi (Eds). 1999. metode penelitian survey.Jakarta: LP3ES
  • Apabila sumber pustaka berupa artikel dalam prosiding ditulis mengikuti urutan: nama penulis. tahun. judul naskah seminar. judul prosiding. tempat penyelenggaraan seminar. waktu penyelenggaraan (judul artikel dicetak miring). Contoh: McKenzie LJ,  Yoshida RL. 2009. Seagrass-watch. In: Proceedings of a Workshop for MonitoringSeagrass Habitats in Indonesia. The Nature Concervancy, Coral  Triangle  Center, Sanur, Bali, 9thMay2009.
  • Apabila sumber pustaka berupa karya ilmiah yang tidak dipublikasikan (misal: tesis, disertasi dan laporan penelitian), ditulis mengikuti urutan: nama penulis. tahun. judul laporan penelitian. nama proyek penelitian. kota penerbit: instansi penerbit/lembaga (tesis/disertasi/laporan penelitian dicetak miring). Contoh: 2011. Pengaruh Partisipasi Anggaran Terhadap Kinerja Aparat Pemerintah Daerah, Budaya dan Komitmen Ogranisasi sebagai Variabel Moderating pada Pemerintah Daerah Kabupaten Serdang Bedagai. Tesis. Sumatera Utara: Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara.
  • Apabila sumber pustaka berupa artikel dalam surat kabar/majalah umum, ditulis mengikuti urutan: nama penulis. tahun. judul artikel. nama surat kabar/majalah. kota, tanggal terbit dan halaman (judul artikel dicetak miring). Contoh: Turner, Hulme. 1997. Governance, Adminsitration, and Development. MacMillan Press. London. 4 Januari. Hlm.27

Informasi lebih lanjut, silakan download template jurnal di sini 

Panduan Format Penulisan: 1) Naskah ditulis dengan menggunakan bahasa Indonesia atau bahasa Inggris. Artikel ditulis tidak lebih (maksimal) 8.000 kata, atau sekitar 15 halaman, termasuk daftar referensi; 2) Naskah ditulis dengan layout menggunakan 2 kolom, dengan ukuran colom width: 7,29 cm dan spacing: 0,58 cm; 3) Artikel diketik dalam satu spasi dengan huruf Times New Roman ukuran 10 Point pada kertas A4 (8.27” x 11,69”) satu sisi; 4) Batas atas, bawah, sisi kiri, sisi kanan sekurang kurangnya 2,29 cm; 5) Semua halaman termasuk tabel, lampiran, dan referensi harus diberi nomor urut halaman; 6) Judul dan abstrak dimuat pada halaman pertama dengan menggunakan bahasa Inggris dan bahasa Indonesia; 7) Table atau gambar diletakkan di dalam body artikel/manuscript, tidak terpisah dari body manuscript; 8) Penulisan judul (headings) suatu bagian artikel adalah sebagai berikut: Judul utama ditengah, dicetak tebal, dan huruf besar. Judul tingkat dua ditengah, dicetak tebal serta huruf besar dan huruf kecil. Judul tingkat tiga ditengah, dicetak tebal dan italic, serta huruf besar dan huruf kecil. Judul tingkat empat ditengah, dicetak italic, serta huruf kecil (kecuali pada huruf pertama).

Setelah memiliki username/password untuk login ke JAKU (Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja) (E-Journal), penulis akan dibawa ke antarmuka online author submission dimana penulis harus mengklik “new submission” atau klik “click here” di bagian start new submission.

Langkah 1 – Memulai Pengajuan: Penulis harus mencentang daftar periksa jurnal dan harus sesuai dengan konten artikel. Penulis dapat memberikan komentar kepada editor di bagian komentar untuk editor.

Langkah 2 – Mengunggah Submission: Untuk mengunggah naskah ke dalam jurnal, klik browse/pilih file pada file kiriman unggah dan pilih file dokumen naskah (.doc/.docx) yang akan diserahkan, kemudian klik tombol “unggah” sampai file telah diunggah.

Langkah 3 – Memasukkan Metadata Pengajuan: Pada langkah ini, metadata penulis detail harus dimasukkan termasuk penulis koresponden yang ditandai. Setelah itu, judul naskah dan abstrak harus diunggah dengan menyalin teks dan menempelkannya di kotak teks termasuk kata kunci.

Langkah 4 – Mengunggah File Tambahan: File tambahan harus diunggah termasuk Surat Pengantar/Pengajuan, dan Formulir Perjanjian Pengalihan Hak Cipta yang Ditandatangani. Oleh karena itu, klik tombol Browse, pilih file, lalu klik tombol Upload. Jika tidak ada file tambahan yang akan diunggah, cukup klik tombol “save and continue”.

Langkah 5 – Mengonfirmasi Pengajuan: Penulis harus memeriksa dokumen manuskrip yang diunggah pada langkah ini. Untuk submit naskah ke JAKU (Jurnal Akuntansi & Keuangan Unja) (E-Journal), klik tombol Finish Submission setelah dokumen benar. Penulis korespondensi atau kontak utama akan menerima pengakuan melalui email dan akan dapat melihat kemajuan pengiriman melalui proses editorial dengan masuk ke situs alamat web jurnal.

Setelah pengiriman ini, Penulis yang mengirimkan naskah akan mendapatkan email konfirmasi tentang pengiriman tersebut. Oleh karena itu, Penulis dapat melacak status pengiriman mereka kapan saja dengan masuk ke antarmuka pengiriman online. Pelacakan pengiriman mencakup status tinjauan naskah dan proses editorial.

Bagan Alir Proses Editorial

Pernyataan Privasi

Nama dan alamat email yang dimasukkan di website ini hanya akan digunakan untuk tujuan yang sudah disebutkan, tidak akan disalahgunakan untuk tujuan lain atau untuk disebarluaskan ke pihak lain.