This is an outdated version published on 2014-10-01. Read the most recent version.

Pengaruh Model Pembelajaran Group Investigation Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Kelas VII SMP Negeri Kota Jambi

DOI:

https://doi.org/10.22437/edumatica.v4i02.2067

Abstract

Hasil tes kemampuan awal dan wawancara dengan guru menunjukan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe group investigation terhadap dan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VII SMP Negeri Kota Jambi. Jenis penelitian ini adalah quasy experimental dengan rancangan Randomized Control Group Posttest Only Design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 2 Kota Jambi, SMP Negeri 14 Kota Jambi dan SMP Negeri 25 Kota Jambi. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VII B SMP Negeri 2 Kota Jambi sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas VII D SMP Negeri 25 Kota Jambi sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes tertulis mengenai kemampuan pemecahan masalah matematis. Data dianalisis menggunakan uji t dan uji ANAVA dua arah. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, diperoleh beberapa kesimpulan. Pertama, kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang diajar melalui model pembelajaran kooperatif tipe group investigation lebih baik daripada siswa yang diajar melalui pembelajaran secara konvensional. Kedua, kemampuan pemecahan masalah matematis siswa berkemampuan awal tinggi yang diajar melalui model pembelajaran kooperatif tipe group investigation tidak berbeda dengan siswa berkemampuan awal tinggi yang diajar melalui pembelajaran konvensional. Ketiga, kemampuan pemecahan masalah matematis siswa berkemampuan awal rendah yang diajar melalui model pembelajaran kooperatif tipe group investigation lebih baik daripada siswa berkemampuan awal rendah yang diajar melalui pembelajaran konvensional. Keempat, tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran dengan kemampuan awal terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa.

 

Kata Kunci: Model Pembelajaran Group Investigation dan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis

 

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2014-10-01

Versions

How to Cite

Pengaruh Model Pembelajaran Group Investigation Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Kelas VII SMP Negeri Kota Jambi. (2014). Edumatica : Jurnal Pendidikan Matematika, 4(02). https://doi.org/10.22437/edumatica.v4i02.2067