Analisis Pengelolaan Air Limbah Batik Sebagai Upaya Penerapan Produksi Bersih Kota Jambi

Authors

  • Solikhati Indah Purwaningrum Universitas Bojonegoro

DOI:

https://doi.org/10.22437/jpb.v7i2.38203

Keywords:

Batik, Air Limbah, Produksi Bersih

Abstract

Kerajinan tekstil salah satunya batik merupakan warisan kebudayaan Indonesia. Industri batik sering menggunakan air dan zat pewarna organik yang non-biodegradable. Air limbah batik rentan menyebabkan penyakit dan sumber pencemaran lingkungan. Hal tersebut disebabkan air limbah batik mengandung mikroorganisme pathogen, senyawa organik dan bahan kimia yang berbahaya bagi kesehatan. Penelitian ini dilakukan di Kota Jambi menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi fenomenologi. Selanjutnya, dianalisis secara deskriptif. Pendekatan produksi bersih sebagai upaya pencegahan dan penguarangan air limbah dapat dengan menerapkan strategi pengurangan sumber pencemar (reduce), dan daur ulang (recycle).Upaya lainnya yang dapat dilakukan meliputi menetapkan kebijakan pemerintah, bantuan dan fasilitasi dari pemerintah daerah, bantuan dari program kemitraan/CSR, sosialisasi dan pendampingan program produksi bersih untuk industri kecil dan menengah (IKM) batik. Untuk mewujudkan produk IKM batik yang ramah lingkungan, semua pihak terkait harus bekerja sama untuk merumuskan dan mengimplementasikan upaya strategis terkait penyediaan unit instalasi pengelolaan air limbah (IPAL) batik yang sesuai dengan kondisi sosial, ekonomi dan demografi IKM batik.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-11-24

How to Cite

Solikhati Indah Purwaningrum. (2024). Analisis Pengelolaan Air Limbah Batik Sebagai Upaya Penerapan Produksi Bersih Kota Jambi. Jurnal Pembangunan Berkelanjutan, 7(2), 45 - 55. https://doi.org/10.22437/jpb.v7i2.38203