Model Lingkungan Pengendapan Batubara Berdasarkan Data Penampang Stratigrafi Terukur di Desa Sinamar, Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat

Authors

  • Sayyidil Mursalin RM Program Studi Teknik Geologi, Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Jambi
  • Gindo Tambupolon Program Studi Teknik Agroteknologi, Fakultas Pertanian Universitas Jambi
  • D.M. Magdalena Ritonga Program Studi Teknik Geologi, Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.22437/jtk.v6i1.14579

Abstract

Daerah Sinamar, Kecamatan Asam Jujuhan, Kabupaten Dharmasraya, Provinsi Sumatra Barat merupakan salah daerah di Sumatra yang memilikipotensibatubara. Secara geologi regional daerah penelitian masuk kedalam cekungan Sumatra Selatan, cekungan ini termasuk kedalam cekungan batubara Zaman Tersier yang berasal dari Zaman Miosen, salah satu Formasi pembawa lapisan batubara pada daerah penelitian yaitu Formasi Sinamar, secara geologi regional Formasi Sinamar terendapkan pada lingkungan delta atau darat. Daerah penelitian termasuk dalam zona fisiografisesar Sumatra dan perbukitan barisan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui geologi dan lingkungan pengendapan batubara daerah penelitian. Dalam penelitian ini menggunakan metode analisis korelasi penampang stratigrafi terukur dan cross section. Adapun kegunaan dari analisis penampang statigrfi terukur untuk mengetahui proses sedimentasi pengendapan dari data profil singkapan yang didapat dan analisis cross section digunakan untuk mengetahui pola kemenerusan batubara dari data kedudukan batuan dilapangan. Berdasarkan metode yang digunakan adapun hasil yang didapat dari penelitian ini ialah daerah penelitian termasukdalam lingkungan pengendapanTransitional Lower Delta Plain dengan sub-lingkungan pengendapannya yaitu Interdistributary Bay, Crevasse Splay, swampdan Channel.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-09-06

How to Cite

Sayyidil Mursalin RM, Gindo Tambupolon, & D.M. Magdalena Ritonga. (2021). Model Lingkungan Pengendapan Batubara Berdasarkan Data Penampang Stratigrafi Terukur di Desa Sinamar, Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat. JTK (Jurnal Teknik Kebumian), 6(1), 14-19. https://doi.org/10.22437/jtk.v6i1.14579