Model Tes Keterampilan Dasar Dan Kondisi Fisik Untuk Mengidentifikasi Bakat Calon Atlet Bolabasket
DOI:
https://doi.org/10.22437/csp.v4i1.2645Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menyusun model keterampilan dasar dan kondisi fisik untuk mengidentifikasi bakat calon pebolabasket yang sahih dan handal berdasarkan karakteristik keberbakatan dalam cabang olahraga bolabasket.Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan yang mengadaptasi beberapa langkah penelitian yang dikemukakan oleh Borg & Gall (2007: 590) sebagai berikut: (1) studi pendahuluan dan pengumpulan data, (2) perencanaan pelaksanaan penelitian, (3) pengembangan produk awal, (4) uji coba produk awal, (5) revisi untuk menyusun produk utama, (6) uji coba produk utama, (7) revisi untuk menyusun produk operasional, (8) uji coba produk operasional, (9) revisi produk akhir, (10) implementasi produk akhir. Uji coba produk awal dilakukan pada 40 anak. Uji coba produk utama dilakukan pada 124 anak. Uji coba produk operasional sebanyak 402 anak. Hasil penelitian danpengembangan ini berupa model tes bakat untuk calon atlet bolabasket.. Model tes bakat dinyatakan layak digunakan karena memiliki tingkat validitas dan reliabilitas yang tinggi, dengan nilai rhitung lebih besar daripada nilai rtabel (0,195). Model tes bakat calon atlet bolabasket yang berupa skala penilaian (norma) yang dikemas dalam buku pedoman (modul) dapat digunakan sebagai pegangan para pelatih dan guru pendidikan jasmani dalam proses mengidentifikasi calon atlet dengan berbagai tingkat keberbakatan dan model tersebut efektif dan efisien.Â
Kata Kunci : Model Tes Keterampilan Dasar dan Kondisi Fisik, Bolabasket.
Downloads
Downloads
Published
Versions
- 2015-03-01 (1)
- 2015-03-01 (1)