Pengembangan Alat Latihan Standing Punching Pad pada Cabang Olahraga Tinju

Authors

  • David Iqroni Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.22437/csp.v11i1.18812

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan suatu produk berupa alat latihan yang dapat digunakan untuk berlatih dan melatih kecepatan pukulan serta reaksi untuk atlet beladiri tinju. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development. Uji coba kelompok kecil dilakukan di gedung tinju sasana kota baru jambi terhadap 5 orang responden dan uji coba kelompok besar dilakukan di gedung tinju sasana kota baru jambi terhadap 10 orang atlet tinju di gedung tinju sasana kota baru jambi. Penilaian kelayakan alat latihan standing punching pad dengan pengembangan yang dilakukan yakni menambahkan lengan untuk melatih kecepatan pukulan dan reaksi dilihat dari hasil validasi ahli materi sebesar 100% (layak) dan validasi  ahli media sebesar 98,88 %(layak). Hasil uji coba kelompok kecil didapatkan penilaian 91,13 (layak), sedangkan kelompok besar didapatkan penilaian 91,39% (layak). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa alat dinyatakan layak dan dapat digunakan untuk berlatih dan melatih kecepatan pukulan serta reaksi.

Kata kunci : Kecepatan pukulan, Reaksi, Standing punching pad

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2022-05-01

How to Cite

Iqroni, D. (2022). Pengembangan Alat Latihan Standing Punching Pad pada Cabang Olahraga Tinju. Cerdas Sifa Pendidikan, 11(1), 17-21. https://doi.org/10.22437/csp.v11i1.18812