Dinamika Penduduk Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi

Authors

  • Hardiani Hardiani

DOI:

https://doi.org/10.22437/ppd.v2i2.2259

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dinamika penduduk pada kabupaten/kota di Provinsi Jambi yang mencakup kondisi dan perkembangan kuantitas penduduk (jumlah, komposisi dan distribusinya) serta kualitas penduduk (pendidikan, kesehatan dan kemiskinan). Data dianalisis secara deskriptif kuantitatif dan kualitatif, dengan memanfaatkan indikator-indikator kependudukan. Hasil penelitian menemukan: 1) Jumlah penduduk Provinsi Jambi relatif sedikit dengan tingkat kepadatan yang rendah tetapi dengan ketimpangan tinggi dari distribusi penduduk antar kabupaten/kota; 2) Provinsi Jambi merupakan salah satu daerah di Indonesia dengan pertumbuhan penduduk yang relatif tinggi; 3) Struktur umur penduduk di Provinsi Jambi sudah tidak tergolong lagi pada struktur umur muda, tetapi belum memenuhi kategori struktur umur tua; 4) Membandingkan dengan provinsi-provinsi lainnya di Indonesia, kondisi pendidikan dan kesehatan penduduk Provinsi Jambi sudah relatif memadai; 5) Tingkat kemiskinan di Provinsi Jambi ini relatif rendah dibandingkan secara nasional, dengan penurunan yang juga relatif lebih cepat.

Kata kunci : Pendidikan, Kesehatan, Kemiskinan.

 

 

Abstract

This study aims to analyze the dynamics of the population in the district / city in the province of Jambi which include the condition and development of the population quantity (amount, composition and distribution) as well as the quality of the population (education, health and poverty). Data were analyzed by descriptive quantitative and qualitative, using indicators of population. The results found: 1) The population of the province of Jambi relatively little with low density but with high inequality of the distribution of population among districts / cities; 2) Jambi Province is one of the areas in Indonesia with a relatively high population growth; 3) the age structure of the population in the province of Jambi is no longer belong to the young age structure, but do not meet the age structure of the old category; 4) Comparing with other provinces in Indonesia, education and health conditions of the population has been relatively adequate Jambi Province; 5) The level of poverty in the province of Jambi is relatively low compared nationally, with a decrease in the relatively faster..

Keywords: Education, Health, Poverty

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2014-12-19 — Updated on 2014-12-19

How to Cite

Hardiani, H. (2014). Dinamika Penduduk Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi. Jurnal Perspektif Pembiayaan Dan Pembangunan Daerah, 2(2), 77-86. https://doi.org/10.22437/ppd.v2i2.2259