Analisis Manajemen Pengelolaan Sistem Rekam Medis Pada Puskesmas Paal X Kota Jambi

Authors

  • Hubaybah . Program Studi Kesehatan Masyarakat, FKM Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.22437/jkmj.v2i2.6548

Abstract

Rekam medis merupakan salah satu dasar penilaian mutu pelayanan medik dari sebuah rumah sakit atau puskesmas. Petugas rekam medis mempunyai tugas dan tanggung jawab yang besar dalam menjaga keutuhan sebuah rekam medis. Petugas rekam medis diharapkan benar-benar mengetahui seluk beluk dari rekam medis secara luas dan mendalam. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui manajemen pengelolaan sistem rekam medis di Puskesmas Pal X Kota Jambi dalam rangka peningkatan mutu pelayanan Puskesmas kedepan. Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian kualitatif dengan wawancara mendalam  kepada informan. Subyek pada penelitian ini adalah petugas rekam medis, kepala puskesmas, dokter dan perawat.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa petugas rekam medis yang ada di Puskesmas Pal X masih belum memenuhi standar, baik dari segi kualitas maupun kuantitas, tetapi dari segi pemahaman, petugas rekam medis di Puskesmas Pal X sudah memiliki pemahaman tentang rekam medis dengan cukup baik. Sarana dan prasarana yang ada di bagian rekam medis juga belum lengkap dan terbatas. Dalam pelaksanaan kegiatan, sudah dilakukan sesuai SOP yang ada, sehingga kerjasama antara petugas loket pembayaran dan upaya kesehatan perorangan juga dirasa sudah baik, begitu pula dengan alur rekam medis, sudah berjalan sesuai dengan SOP.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2018-09-28 — Updated on 2018-09-28

Versions