PERUBAHAN SIGNIFIKAN MEDIA HABIT YANG MEMBUAT MEDIA SOSIAL MENJADI INFORMASI UTAMA

Authors

  • Wulan Guritno Universitas bhayangkara
  • Aisyah Nur Salsabilah Universitas Bhayangkara Surabaya
  • Sella Wahyu Sri Pramudita Universitas Bhayangkara Surabaya
  • Kelzia Angel Berlianza Universitas Bhayangkara Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.22437/jisipunja.v6i1.15973

Keywords:

kampanye, hoax, media sosial

Abstract

Membuat suatu berita pasti memerlukan sebuah sumber informasi, karena dari sanalah berita bisa didapat. Untuk menjadi sumber informasi, suatu web atau jejaring internet harus memiliki pengguna yang aktif didalamnya, karena perputaran informasi itu didapatkan dari eksistensi para pengguna dalam mengupdate beberapa informasi disana. Oleh karena itu, internet sekarang dijadikan sebagai salah satu sumber infromasi karena selalu ada informasi teraktual yang muncul dari sana dan informasi yang mengalir dari sana termasuk informasi yang baru dan merupakan informasi yang sedang hangat diperbincangkan. Entah itu informasi dari suatu daerah atau bahkan informasi dari negara lain semua tersedia disana. Maka dari itu media berubah haluan menjadikan media sosial menjadi sumber informasi utama. Dan karena perubahan haluan tersebut, habit media pun ikut berubah. Tetapi setiap hal pasti ada sisi negatifnya bukan? Pada media sosial inilah sisi negatifnya adalah banyaknya infromasi hoax atau yang terkesan dilebih-lebihkan. Penelitian ini mencoba untuk mengangkat kampanye pemerintah yaitu internet sehat dan aman “INSANâ€. Karena seperti yang kita ketahui, beberapa masyarakat sekarang belum menggunakan jejaring sosialnya dengan baik, kebanyakan dari mereka masih menyebarluaskan berita hoax di jejaring sosialnya tak jarang postingan tersebut pun mengandung SARA. Oleh karena itu dengan diadakannya kampanye ini, diharapkan masyarakat lebih memperhatikan penggunaan internet mereka

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2022-08-30

Issue

Section

Articles