PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP WANITA USIA SUBUR TENTANG PEMERIKSAAN INSPEKSI VISUAL ASAM ASETAT (IVA) DI RT 11 DAN RT 21 KELURAHAN LEGOK DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PUTRI AYU KOTA JAMBI TAHUN 2017

Penulis

  • FADLIYANA EKAWATY Program Studi Keperawatan Universitas Jambi
  • YUSNILAWATI YUSNILAWATI Program Studi Keperawatan Universitas Jambi

Abstrak

Latar Belakang: Dewasa ini, banyaknya kasus kanker serviks yang terjadi pada wanita. Kanker serviks adalah kelainan ginekologi yang dapat dicegah dengan deteksi dini seperti pemeriksaan inspeksi visual asam asetat (IVA). Dewasa ini, IVA tidak terkenal dimasyarakat. Cara efisien untuk menyebarluaskan informasi tentang IVA adalah melalui pendidikan kesehatan, pendidikan kesehatan dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan dan sikap wanita usia subur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan terhadap pengetahuan dan sikap wanita usia subur tentang pemeriksaan IVA di RT 11 dan RT 21 Kelurahan Legok Wilayah Kerja Puskesmas Putri Ayu.

Metode: Penelitian ini menggunakan rancangan Pre-Eksperimental dengan metode One group pretest-posttest. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan Mei-Juni 2017. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh wanita usia subur yang sudah menikah dan berusia 20-45 tahun, dengan sampel 39 responden yang diambil secara Random. Data didapatkan dengan memberikan kuesioner kepada responden kemudian diberikan penyuluhan kesehatan dan 2 minggu kemudian memberikan kuesioner kembali.

Hasil: Hasil uji statistik dengan uji Wilcoxon menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan dan sikap sebelum dan sesudah dilakukan pendidikan kesehatan. Sedangkan untuk pengaruh penyuluhan kesehatan terhadap pengetahuan dan sikap adalah sangat berpengaruh dengan p-value 0,000.

Kesimpulan: Ada pengaruh penyuluhan kesehatan tentang pemeriksaan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) terhadap pengetahuan dan sikap wanita usia subur di RT 11 dan RT 21 kelurahan Legok Wilayah Kerja Puskesmas Putri Ayu Kota Jambi Tahun 2017.

 

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2017-06-23 — Diperbaharui pada 2022-02-26

Cara Mengutip

EKAWATY, F. dan YUSNILAWATI, Y. (2022) “PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP WANITA USIA SUBUR TENTANG PEMERIKSAAN INSPEKSI VISUAL ASAM ASETAT (IVA) DI RT 11 DAN RT 21 KELURAHAN LEGOK DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PUTRI AYU KOTA JAMBI TAHUN 2017”, JURNAL KEPERAWATAN UNIVERSITAS JAMBI, 7(2). Tersedia pada: https://online-journal.unja.ac.id/JNJ/article/view/6494 (Diakses: 6November2024).