Merangkai Sampah Menjadi Rupiah Pada Masa Pandemi Covid19 Melalui Mesin Pirolisis Dan Media Sosial Serta Penerapan Aplikasi E-Waste Di Puri Cinere Hijau

Authors

  • Reva Ragam Santika Universitas Budi Luhur
  • Anita Diana Universitas Budi Luhur
  • Elizabaeth Ginting Universitas Budi Luhur

DOI:

https://doi.org/10.22437/jkam.v5i3.16644

Abstract

Salah satu upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat adalah melalui pengelolaan Bank sampah. Bank Sampah puri cinere hijau adalah salah bentuk upaya dalam  mengatasi sampah akan tetapi karena keterbatasan pengetahuan dalam pengelolaan dan pemanfaatan sampah rumah tangga belum dapat dimanfaatkan dengan maksimal. Berbagai solusi ditawarkan untuk mengatasi permasalahan yaitu 1)pembangunan pondok bank sampah,2)pelatihan pengolahan sampah rumah tangga plastik (sachet kopi, deterjen) menjadi kerajinan tangan bernilai jual dengan penerapan Reduce, Reuse, Recycle, Replace (4R), 3)Pembangunan mesin bermetode pirolisis 4)Pelatihan strategi pemasaran dan penggunaan media sosial untuk penjualan produk bank sampah, 5) pembuatan aplikasi mobile e-waste untuk pengelolaan administrasi bank sampah. Evaluasi kegiatan dilakukan dengan menggunakan metode evaluasi sumatif dengan membandingkan kondisi awal dan kondisi akhir dengan melihat dampak yang terjadi dari sisi ekonomi dan sosial, berdasarkan dari hasil evaluasi diketahui bahwa dari sisi ekonomi telah memberikan penambahan penghasilan, peningkatan keaktifan anggota dan masyarakat, serta peningkatan fasilitas. Dari sisi dampak sosial ditandai dengan peningkatan aspek sosial berupa peningkatan kepedulian dan kegotongroyongan, aspek Pendidikan berupa peningkatan pengetahuan pengolahan sampah dengan mengadopi prinsip 4R dan pengetahuan pemasaran di media sosial, aspek pemberdayaan berupa peningkatan keterlibatan anggota keluarga dalam mengembangkan potensi bank sampah.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-12-31

How to Cite

Santika, R. R., Diana, A., & Ginting, E. (2021). Merangkai Sampah Menjadi Rupiah Pada Masa Pandemi Covid19 Melalui Mesin Pirolisis Dan Media Sosial Serta Penerapan Aplikasi E-Waste Di Puri Cinere Hijau. Jurnal Karya Abdi Masyarakat, 5(3), 553-564. https://doi.org/10.22437/jkam.v5i3.16644